Mulai ditarik dari pasaran sampai gak diproduksi lagi.
Selaluseru - Tahukah kamu, kalau raksasa teknologi
sekelas Samsung pun juga pernah mengalami kegagalan lho! Ya, sepanjang
beroperasi Samsung dilaporkan pernah membuat sejumlah produk yang gagal
di pasaran.
Entah itu ditolak pasar, kurang laku sampai terjadi
kerusakan parah yang bikin produk harus ditarik lagi.
Nah, penasaran gak sih kamu apa saja
produk Samsung yang sempat gagal di pasaran? Kalau iya, yuk simak
langsung di daftar berikut ini.
1. Samsung Galaxy Note 7
Banyak ditolak kehadirannya, termasuk di
beberapa penerbangan internasional, akhirnya membuat produksi Galaxy
Note 7 pun dihentikan. Sebenarnya Samsung juga pernah menarik dan
memproduksi ulang Galaxy Note 7, tapi seperti produk sebelumnya Galaxy
Note 7 versi baru ini juga meledak.
Fyi, gara-gara ledakan ini saham Samsung sempat dikabarkan turun drastis. Dan terjadi gejolak di tubuh manajemen tertinggi Samsung.
2. Samsung Galaxy Tab 10.1
Ternyata selain Galaxy Note 7, produk Samsung lainnya yakni Galaxy Tab 10.1 juga pernah dikabarkan gagal di pasaran.
Alasan di tariknya produk Samsung ini dari
pasaran Eropa pada tahun 2011 karena dituduh menjiplak teknologi milik
Apple Inc. Disebutkan jika Galaxy Tab 10.1 ini tak hanya ditarik dari
pasaran, melainkan juga dihentikan penjualannya dari pasaran Eropa
terlebih pasar Inggris.
3. Mesin cuci Samsung
Pasca Samsung Galaxy Note 7 ditarik dari
pasaran karena meledak, menyusul produk mesin cucinya juga ditarik dari
pasaran Amerika Serikat karena alasan yang sama yakni meledak.
Awal mula
kasus ini muncul ketika pengguna mesin cuci Samsung asal Texas, Georgia
dan Indiana telah melayangkan tuntutan hukum terhadap Samsung akibat
mesin cuci yang sedang digunakan meledak.
Bahkan ledakan mesin cuci ini dilaporkan
sampai bikin dinding dalam garasi bolong. Sebagian lainnya, merasa
ledakan mesin cuci ini seperti bom. Dikarenakan ledakan ini, mesin cuci
Samsung pun dihentikan serta ditarik pemasarannya dari pasar Amerika
Serikat.
4. Samsung Galaxy S4
Generasi pendahulu Samsung Galaxy seri S
ini dilaporkan juga cukup gagal di pasaran. Soalnya, banyak banget
masalah yang dilaporkan dialami pengguna smartphone flagship satu ini.
Masalah paling banyak dikeluhkan pengguna
adalah masalah kinerja kamera di mana pada tampilan layar Samsung Galaxy
S4 yang sedang membuka fitur kamera akan muncul peringatan 'Camera
Failed'. Selain itu, flash kamera satu ini dilaporkan juga bermasalah
dan sering tak berfungsi.
Karena masalah inilah, penjualan Samsung Galaxy S4 dilaporkan kurang memuaskan.
5. Samsung Galaxy S6
Di Jepang, produk andalan Samsung ini
dilaporkan gagal di pasaran. Penjualan produk ini dilaporkan sangat
rendah sekali dan bisa dibilang kurang laris.
Hal ini kabarnya akibat hubungan antara
Jepang dan Korea Selatan selaku negara asal Samsung yang sempat memanas
kala itu akibat adu argumen sejarah. Dampaknya beberapa perusahaan Korea
Selatan termasuk Samsung mengalami kegagalan di pasar Jepang, termasuk
penjualan Galaxy S6 dan Galaxy seri S6 Edge.
cukup miris untuk ghandphone samsung ini
ReplyDeleteVirtual Reality Indonesia